WEBINAR BEASISWA STUDI LANJUT JILID 2: TIPS MEMPEROLEH BEASISWA S2 DAN S3 DARI MANCA NEGARA | Program Studi Akuntansi UPN Veteran Yogyakarta
Our Blog post image goes here

Jurusan Akuntansi kembali mengadakan webinar beasiswa studi lanjut, pada series kedua ini mengambil tema tips memperoleh beasiswa S2 dan S3 dari manca negara. Dibuka oleh moderator Ida Ayu Purnama, S.E., M.Sc., selanjutnya sambutan diberikan oleh Ketua Jurusan yakni Dr. Zuhrohtun, M.Si., Ak., CRP. Webinar ini dilaksanakan dengan media zoom dan dihadiri oleh mahasiswa jurusan akuntansi dan umum. Pembicara pertama yakni M. Zulkifli Salim S.E., M.Sc. merupakan alumni jurusan akuntansi FEB UPN Veteran Yogyakarta. Selain itu beliau berhasil mendapatkan beasiswa BI Scholarship dan Australia Awards Scholarship untuk beasiswa kuliah S3 yang sedang ditempuh. Mas Zul, panggilan akrabnya, menjelaskan  bahwa terdapat perbedaan atmosfer kuliah di Inggris dan Australia. Semua mimpi akan tercapai jika kita berusaha untuk mencapainya. Selain itu kita juga wajib mengetahui kemampuan diri sendiri. Walaupun banyak keterbatasan yang dialami oleh Mas Zul namun semangatnya untuk bisa mendapatkan beasiswa tidak mudah padam. Kemampuan Bahasa inggris yang dimilikinya saat ini tidak datang begitu saja melainkan hasil dari berlatih tanpa mengikuti kursus.

Pembicara kedua yakni Ida Bagus Hendra Prastiawan S.Si., M.Eng., Ph.D merupakan doctor muda. Bli Hendra, sapaan akrabnya, memperoleh gelar doctor di usia 28 tahun. Berawal dari ikut serta dalam scholarship fair yang diadakan di ITB, kampus S1 nya. Bli Hendra berhasil memikat salah satu professor di Tohoku University, Sendai, Jepang. Akhirnya beasiswa MEXT merupakan pilihannya untuk melanjutkan studi S2 dan S3 di Jepang. Semangat dan kerja kerasnya terbayar setelah berhasil memperoleh gelar Ph.D di Jepang. Pernah merasa putus asa dan tidak mendapatkan hasil ketika berada di laboratorium dan sempat pula hampir menyerah. Namun titik balik itu muncul saat supervisor Bli Hendra mengatakan dirinya tinggal sedikit lagi untuk lulus, berjuanglah akhir.

Webinar ini diharapkan dapat memberikan wawasan kepada mahasiswa akuntansi bagi yang ingin melanjutkan studi setelah lulus dari UPN “Veteran” Yogyakarta. Beberapa pertanyaan dari partisipan yang hadir ikut memeriahkan acara yang berakhir pada pukul 17.00. Acara webinar ini ditutup dengan sesi foto bersama.